Samsung Electronics mendominasi pasar chip mobile dunia, DRAM dengan mencetak pangsa pasar dengan rekor tertinggi dalam sejarah.

Menurut lembaga riset pasar, DRAMeXchange pada hari Jumat (25/11/2016), penjualan Samsung mobile DRAM tercatat sebesar 2,9 miliar dolar pada triwulan ke-3, naik 22,4 persen dari triwulan sebelumnya.

Pangsa pasar perusahaan Korea Selatan mencatat 61,5 persen pada triwulan ke-2 naik 3,0% menjadi 64,5 persen pada triwulan ke-3.

Pangsa pasar DRAM mobile Samsung baru pertama kali menembus 60 persen pada triwulan pertama setelah mencapai 58,2 persen pada triwulan keempat tahun lalu.

DRAMeXchange menilai Samsung telah mencapai posisi tingkat tinggi dalam kemantapan produk dan lebih maju daripada pesaingnya dari segi teknologi.
Menurut DRAMeXchange, Samsung akan dapat meningkatkan keuntungannya jika mengoperasikan sistem pemroduksian DRAM 18 nano secara besar-besaran mulai tahun depan.