Produksi Industri Korea Selatan cenderung meningkat dalam 2 bulan berturut-turut.
Menurut ‘tren kegiatan industri ‘ yang diumumkan Badan Statistik Nasional Korea Selatan, produksi industri di bulan Juni meningkat 0,6% daripada bulan sebelumnya.
Meskipun produksi mobil dan pertambangan menurun, namun produksi jasa seperti perbankan dan olahraga meningkat.
Penjualan eceran meningkat 1,0% berkat meningkatnya penjualan mobil pribadi dan kosmetik.
Bidang investasi pembangunan fasilitas juga mengalami peningkatan 4,5% daripada bulan sebelumnya, berkat alat pengangkutan, dan mesin industri khusus.
Sehubungan dengan itu, pemerintah menilai perekonomian domestik mulai membaik baru-baru ini, namun pelemahan produksi pertambangan dan industri berlangsung karena melemahnya ekspor.